Tebing Bukit Cieurih Panjalu Longsor Menimbun Jalan

Akibat hujan deras terus mengguyur menimbulkan tebing bukit Cieurih di Dusun Cimendong Desa/Kecamatan Panjalu Kab Ciamis longsor dan menimbun jalan sepanjang 100 meter.
Hingga pagi ini, longsoran tanah  tersebut belum disingkirkan, karena sulitnya medan menuju areal longsor. Hal itu juga menjadikan hubungan dua dusun yakni Dusun Cimendong dengan Dusun Particaringan masih terputus karena jalannya tertimbun tanah.
"Untuk menyingkirkan timbunan tanah butuh alat berat, tetapi melihat lokasinya yang terjal saya agak pesimis. Untuk sementara penanganannya dengan mempergunakan alat seadanya dengan gotong-royong. Namun demikian kami sangat berharap datangnya bantuan alat berat untuk menyingkirkan tanah, hingga jalan antar dua dusun tersebut dapat kembali normal,”ujar Dadang Hidayat, Camat Panjalu. usai melaporkan kejadian bencana alam yang terjadi di wilayahnya di Pemkab. Ciamis.
Dadang menjelaskan, beberapa titik longsor menjadi prioritas penanganannya adalah longsor tebing Cieurih di Dusun Cimendong. Meski demikian lokasi lainnya juga tetap mendapatkan perhatian, terutama korban yang rumahnya rusak akibat tertimpa longsor.
Tanah longsor yang terjadi di lima desa yakni Desa Panjalu, Maparah, Bahara, Sandingtaman dan Ciomas menyebabkan empat rumah rusak berat, dan lima rusak ringan.
"Sampai saat ini kami menginventarisi kerugian. Selain itu juga belum mendapat bantuan," katanya.
sumber : DNA berita

0 Comment "Tebing Bukit Cieurih Panjalu Longsor Menimbun Jalan"

Posting Komentar

Thank you for your comments